EKSPLORASI ANGGREK EPIFIT DI KABUPATEN REJANG LEBONG

Authors

  • kiky ns Akademi Komunitas Negeri Rejang Lebong
  • Andika Prawanto Akademi Komunitas Negeri Rejang Lebong
  • Indriati Meilina Sari Akademi Komunitas Negeri Rejang Lebong
  • Rini Suryani Universitas Pat Petulai

DOI:

https://doi.org/10.32530/jh.v3i02.537

Keywords:

Anggrek epifit, eksplorasi, karakterisasi

Abstract

Memiliki bunga yang indah, mempesona, dan khas membuat anggrek menjadi salah satu tanaman hias yang memiliki nilai ekonomi tinggi. Kabupaten Rejang Lebong salah satu pusat pertanian di Provinsi Bengkulu yang berada pada ketinggian 500 – 1300 meter di atas permukaan air laut (mdpl) sehingga potensi pengembangan anggrek untuk Kabupaten Rejang Lebong sangat memungkinkan. Hal ini didukung dengan adanya ketersediaan plasma nutfah anggrek di daerah tersebut yang tumbuh berdasarkan habitatnya yaitu mulai dari anggrek epifit, terestrial, litofit, dan saprofit. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendapatkan informasi jenis-jenis dan keragaman tanaman anggrek khususnya anggrek epifit di sekitar Kabupaten Rejang Lebong. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Juni – September 2021. Metode yang digunakan adalah metode analisis deskriptif dan teknik survei untuk mendapatkan informasi mengenai jenis-jenis anggrek yang ada. Pengumpulan data mengenai anggrek yang ditemukan diidentifikasi, didokumentasikan dengan kamera. Hasil eksplorasi sementara ini ditemukan anggrek epifit sebanyak 14 genus dan 19 spesies anggrek epifit dalam 63 individu.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

31-10-2022

Issue

Section

Articles